Adsense Indonesia
Home » , » Khotbah Terakhirnya Paus Benediktu

Khotbah Terakhirnya Paus Benediktu

Written By Getaran Ilmu on Rabu, 06 Maret 2013 | 18.21


VATICAN CITY, KOMPAS.com — Paus Benediktus XVI sudah menyampaikan khotbah di hadapan puluhan ribu orang di Lapangan Santo Petrus dalam misa mingguan terakhirnya sebelum mengundurkan diri, Rabu (27/2/2013).
Dalam khotbahnya, Paus mengatakan, dia merasakan Tuhan selalu bersamanya setiap hari dalam kepemimpinannya, menghadapi kegembiraan, maupun masa-masa yang sulit. 
Paus menambahkan, dia menyadari keseriusan dari pengunduran dirinya, tetapi tetap memutuskannya karena keyakinannya atas Tuhan dan gereja. 
"Saya mengambil keputusan ini dengan sepenuhnya sadar akan keseriusannya, tetapi dengan kedamaian hati. Mencintai gereja berarti cukup berani untuk mengambil keputusan yang sulit," tuturnya.
Paus Benediktus XVI merupakan paus pertama yang mengundurkan diri sejak pengunduran diri Paus Gregory XII tahun 1415. Vatikan mengatakan, penggantinya diharapkan sudah terpilih sebelum perayaan Paskah, akhir Maret mendatang.
Paus Emeritus
Puluhan ribu orang dari berbagai negara menghadiri misa terakhir yang dipimpin Paus tersebut dan mereka sudah berdatangan beberapa jam sebelum misa dimulai. 
Mereka membawa berbagai spanduk dan gambar Paus Benediktus serta meneriakkan "terima kasih" ketika Paus berkeliling dengan kendaraan saat menuju mimbar. 
Sebagian dari mereka mengikuti misa melalui televisi layar lebar yang dipasang di berbagai tempat.
Seorang jemaat perempuan yang berusia 53 tahun, Jan Marie, mengatakan, suasananya amat emosional. 
''Kami datang untuk mendukung keputusan Paus," tuturnya kepada kantor berita AP
Sekitar 50.000 tanda masuk disebarluaskan, tetapi media-media Italia memperkirakan jumlah jemaat yang datang ke Vatikan bisa dua kali lipat. 
Paus Benediktus resmi akan mengundurkan diri pada Kamis, 28 Februari 2013, pukul 19.00 waktu setempat dan akan mendapat gelar Paus Emeritus.
Sumber : kompas.com

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.